Minggu, Juli 27, 2008

Motivasi dan Inspirasi Dari Slamet Rahardjo


Kalau di bab sebelumnya saya membahas tentang I See I Feel dan I Hear I Feel. Maka beliaulah yang mengajarkan cara untuk mendengar dan melihat. Hidup di sebuah era informasi seperti ini kita dituntut untuk melihat dan mendengar, tetapi bukan sekedar melihat dan mendengar tetapi juga masuk ke dalam perasaan dan resapi apa yang anda lihat dan anda dengar. Meski ilmu ini sebenarnya cenderung diberikan oleh seorang yang ingin mengenal sebuah karakter secara mendalam, tetapi jika digunakan dengan baik dalam kehidupan akan memberikan manfaat tersendiri. Manfaat yang paling besar adalah kita menjadi lebih peka dalam melihat persoalan hidup ke sebuah akar permasalahannya.

Karena ketika kita lebih peka melihat sebuah sumber dari masalah maka hidup, maka setiap masalah besar yang akan terjadi dalam hidup kita dapat kita minimalkan seminimal mungkin, artinya kita bisa mencegah masalah-masalah besar terjadi karena kita sudah mendeteksi terlebih dahulu masalah tersebut.

Inilah resep yang mungkin membuat banyak orang selalu sukses memenangkan puzzle kehidupannya, kalau anda mencoba mulailah mencobanya sekarang juga karena anda akan dapat merasakan manfaatnya. Selamat mencoba….

(diambil dari buku Living Like a Puzzle)

0 komentar:

Posting Komentar